Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi Universitas Tarumanagara (DPM FTI Untar) telah berhasil menyelenggarakan Open House 2024 dengan tema “Unlock Your Potential”.
Open House merupakan suatu acara yang memberi kesempatan kepada mahasiswa FTI Untar agar lebih memahami peran serta manfaat yang ditawarkan oleh Ormawa mahasiswa, sehingga mahasiswa FTI dapat mengeksplorasi potensi diri dan berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan non-akademik yang diselenggarakan di fakultas.
Acara ini dihadiri oleh ketiga Ormawa mahasiswa di FTI Untar yaitu Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Mahasiswa Pecinta Alam (MAPALA). Tentunya, acara ini juga dimeriahkan oleh 100 mahasiswa umum dan 1 perwakilan dari Pimpinan FTI Untar.

Dok.: DPM FTI Untar
Open House dibuka dengan sambutan hangat dari MC yang lalu dilanjutkan dengan ice breaking dan games. Setelah itu mahasiswa membentuk kelompok yang sudah disediakan oleh panitia. Acara lalu dilanjutkan dengan sesi pos dari masing-masing Ormawa dimana mahasiswa akan bermain games atau berbagi informasi mengenai Ormawa tersebut. Setelah itu panitia melakukan pembagian hadiah dan doorprize dan acara ditutup dengan penulisan kesan pesan dan foto bersama.
DPM FTI Untar mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam acara ini. Lewat acara ini, diharapkan mahasiswa dapat mengenal lebih dalam tentang fungsi masing-masing Ormawa di lingkungan FTI dan menggali lebih dalam akan potensi yang mereka miliki lewat Ormawa ini. (JW)