Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi Universitas Tarumanagara (BEM FTI Untar) berhasil menyelenggarakan program kerja yang paling dinanti, yaitu Mini Tournament 2024. Acara tahunan ini menjadi ajang kompetisi e-sports bagi mahasiswa FTI dengan mempertandingkan berbagai game populer, seperti Valorant, Tekken, dan Honor of Kings. Selain sebagai wadah untuk menyalurkan minat di bidang e-sports, acara ini juga menjadi ajang pencarian bakat bagi mahasiswa berbakat yang nantinya dapat mewakili FTI dalam kompetisi yang lebih besar.
Mini Tournament 2024 berlangsung selama empat hari, dari 16 Desember hingga 19 Desember 2024, dengan berbagai pertandingan seru yang menampilkan keterampilan terbaik para peserta. Pada hari pertama, kompetisi dibuka dengan pertandingan Valorant, diikuti oleh pertandingan Tekken pada hari kedua. Pertandingan berlanjut ke hari ketiga dengan Honor of Kings, yang sekaligus menjadi sponsor utama acara ini. Mini Tournament 2024, kemudian ditutup pada hari keempat dengan seremoni penghargaan bagi para pemenang dari masing-masing kategori yang telah berjuang dalam kompetisi ini.

Dok.: BEM FTI Untar
Mini Tournament 2024 tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana bagi Mahasiswa FTI untuk melihat potensi mahasiswa di bidang e-sports. Dari turnamen ini, mahasiswa berbakat dapat dibina dan dibentuk menjadi tim yang nantinya akan mewakili FTI dalam berbagai kompetisi e-sports yang lebih besar. Kesuksesan acara ini tidak lepas dari dukungan Honor of Kings sebagai sponsor utama yang telah memberikan kontribusi besar dalam menyukseskan Mini Tournament 2024. Dukungan dari panitia, peserta, serta seluruh mahasiswa FTI juga menjadi faktor utama dalam keberhasilan acara ini.

Dok.: BEM FTI Untar
Kami berharap semangat dan antusiasme yang telah ditunjukkan selama Mini Tournament 2024 dapat terus berlanjut di kesempatan mendatang. Sampai jumpa di Mini Tournament berikutnya dengan keseruan yang lebih besar dan persaingan yang lebih menantang! (BH)